Universitas Gadjah Mada
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Indonesia
    • English
  • Home
  • Kegiatan

Reportase: Seleksi Ujian Kepala Dukuh Gegunung, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulonprogo

  • Kegiatan
  • 21 November 2022, 09.13
  • Oleh : PolGov Admin

Senin, 21 November 2022, POLGOV DPP UGM membantu kegiatan seleksi ujian kepala dukuh Gegunung yang diselenggarakan oleh Tim Penjaringan dan Penyaringan Seleksi Perangkat Desa, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulonprogo. Kerjasama ini dilakukan merujuk pada Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 6 Tahun 2021 yang mensyaratkan Tim Penjaringan dan Penyaringan Seleksi Perangkat Desa harus melibatkan pihak ketiga dalam penyusunan materi ujian, penilaian dan koreksi hasil ujian. Kegiatan dibuka oleh Lurah Sendangsari, Suhardi. Proses ujian ini berlangsung dari pukul 08.00 WIB  hingga 15.00 WIB yang bertempat di Balai Kalurahan Sendangsari.

Proses ujian dikuti oleh delapan kandidat, diantaranya Dian Nita Fitriayani (23), Rafik Anggayu Muchti (26), Agus Saputra (36), Wagiran (36), Risa Kurnia Sari (27), Yulianto (34), Siti Maryam (41), dan Kukuh Priyono (33). pada proses tersebut, para kandidat melewati 3 tahapan ujian yaitu ujian kemampuan dasar; ujian kemampuan verbal tertulis dan ujian kemampuan verbal lisan. Sebelumnya peserta juga telah melewati penilaian pengalaman bekerja di lembaga pemerintahan serta pengabdian di lembaga kemasyarakatan; dan penilaian tingkat pendidikan.

Berbeda pada tahun-tahun sebelumnya, pada tahapan ujian kemampuan dasar dan ujian kemampuan verbal tertulis  para kandidat kali ini menggunakan perangkat digital dalam menjawab soal-soal ujian. Hal ini merupakan terobosan baru yang digagas oleh tim penguji POLGOV DPP UGM untuk memudahkan peserta dalam menjawab soal ujian, membuat waktu ujian lebih efektif dan mendukung proses seleksi yang lebih transparan. Penggunaan perangkat digital ini juga bertujuan untuk merespon perkembangan jaman yang semakin modern.

Proses ujian berlangsung lancar dan hasil ujian diserahkan oleh POLGOV DPP UGM yang diwakili oleh Dr. Ratnawati, S.U selaku ketua tim penguji kepada Tim Penjaringan dan Penyaringan Seleksi Perangkat Desa Sendangsari. Seleksi ujian menghasilan tiga kandidat dengan nilai tertinggi, masing-masing Rafik Anggayu Muchti (65), Wagiran (60,36) dan Risa Kurnia Sari (59,54).

Tinggalkan Komentar Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Related Posts

Dorong Keterlibatan Anak Muda dalam Ecological Fiscal Transfer, PolGov Selenggarakan Diskusi Publik bersama The Asia Foundation 

ArtikelKegiatan Jumat, 22 Agustus 2025

Pada 21 Agustus 2025, PolGov (Research Center for Politics and Government) bekerja sama dengan The Asia Foundation (TAF) dan Koalisi Masyarakat Sipil menyelenggarakan diskusi publik bertajuk “Ecological Fiscal Transfer Goes to Campus: Keterlibatan Orang Muda […].

Mendorong Tata Kelola Pemerintahan Demokratis dan Akuntabel melalui Seleksi Pamong Kalurahan Guwosari

Kegiatan Kamis, 7 Agustus 2025

PolGov (Research Center for Politics and Government) melaksanakan Seleksi Pamong Kalurahan Guwosari sebagai wujud pengabdian Tridharma Perguruan Tinggi sekaligus komitmen untuk mendorong pemerintahan yang demokratis dan kompeten.

Short Course, Long Impact: Cerita di Balik Kolaborasi DPP dan SUSS

ArtikelKegiatan Jumat, 4 Juli 2025

Departemen Politik dan Pemerintahan (DPP) berkolaborasi dengan Singapore University of Social Sciences (SUSS) telah menyelenggarakan program short course dengan tema besar Environmental Governance. Program ini dirancang dengan tujuan agar mahasiswa dapat mengidentifikasi tantangan dan peluang […].

PolGov FISIPOL UGM Dukung Demokratisasi Desa Lewat Seleksi Dukuh Babadan

Kegiatan Senin, 5 Mei 2025

Desa atau kelurahan adalah kesatuan wilayah yang dihuni oleh sejumlah keluarga dan mempunyai sistem pemerintahannya sendiri. Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) jumlah desa atau kelurahan di Indonesia mencapai 84.048 desa pada tahun 2024.
Universitas Gadjah Mada

Alamat

Gedung BA Lt. 4 FISIPOL UGM
Jl Sosio Yusticia, Bulaksumur, Yogyakarta 55281

Kontak

Whatsapp. (+62) 811 2515 863
Telp. (+62) 274 – 555880
Fax. (+62) 274 – 552212

© 2025 PolGov UGM - Research Centre for Politics and Government